Pengalaman Mengagumkan Menginap di Hotel Moscato Lembang

 hi guys, hari ini saya akan check-out dari hotel moscato Lembang. sebelum keluar, pastinya saya akan sedikit menceritakan pengalaman saya menginap disini ya. jadi kemarin saya baru dari lokasi wisata Farmhouse yang artikelnya bisa kalian baca dengan klik tulisan FARMHOUSE.

photo : riviwer.com

dalam kondisi kenyang setelah makan di salah satu rumah makan di Lembang, saya check-in di hotel moscato Lembang yang tidak begitu jauh lokasinya. proses check-in relatif cepat dan tidak rumit. saya diantarkan oleh room boy ke ruangan saya yang ada di lantai 1 dengan menggunakan lift. kunci kamar di hotel ini menggunakan access card sepertinya hotel bisnis pada umumnya. saya sendiri belum tau hotel moscato Lembang ini masuk kategori hotel bisnis atau hotel liburan. sejauh saya tau hotel ini adalah hotel bintang 3.5 sesuai informasi di Google. sama seperti hotel tempat saya dulu menikah, hotel safira di Magelang.
photo : riviwer.com

saya memilih kamar deluxe dengan total biaya 414.167 rupiah karena fasilitas yang diberikan sudah cukup. kamar yang saya pesan juga sudah termasuk sarapan pagi. jadi saya tidak perlu repot mencari sarapan lagi keluar hotel. sarapan pagi untuk saya juga bisa menjadi bahan penilaian terhadap hotel. jujur semalam saya tidak memesan makanan di restoran hotel karena menurut saya harganya lumayan mahal. karena itu sarapan pagi ini saya memiliki ekspektasi yang tinggi terhadap kualitas masakannya.

sebelum membahas lebih lanjut mengenai sarapan, berikut ini saya akan membagikan sedikit video mengenai kondisi kamar deluxe tempat saya menginap. hal yang paling saya sukai dari kamar ini adalah posisi balkon dan pemandangannya.

kembali lagi ke perihal sarapan di hotel moscato Lembang, saya menemukan diri saya tenggelam didalam ekspektasi saya sebelumnya. makanan yang disajikan antara lain main course (nasi goreng, mi goreng, ayam bumbu bali, capcay, bakwan, kerupuk), light course (roti bakar, bubur ayam), appetaizer (kue cubit, bolu panggang), dessert (buah melon, semangka, puding vanilla, puding strawberry), dan beverage (orange syrupsoursop syrup, air mineral). mungkin karena terburu - buru, nasi gorengnya agak tawar karena kurang garam. untuk bolu panggang juga bantet, semoga kedepannya bisa lebih diperhatikan lagi proses pembuatannya.

photo : riviwer.com
sebagai hotel dengan bintang 3.5 saya cukup puas dengan fasilitas dan pelayanan yang diberikan oleh hotel moscato Lembang. sejak awal masuk area parkir saya mendapatkan pelayanan yang sigap dari pihak keamanan hotel yang membantu parkir dan menyambut saya. di front office saya juga diminta menunjukkan identitas dan ditanyakan nomor handphone saya. walaupun kunci kamar menggunakan kartu akses elektronik, saya tidak diharuskan untuk menyimpan sejumlah uang deposit sebagai jaminan. lobi hotel juga luas dan terbagi dua, yaitu bagian dalam dan teras lobi dengan jumlah sofa yang cukup banyak. disamping lobby ada ruang ballroom dan juga ada restoran. menariknya restoran ini juga terbagi lagi wilayahnya. kita bisa makan di area makan indoor, area makan outdoor, dan teras lobi.

photo : riviwer.com
sebagai catatan khususnya untuk area makan outdoor, kita akan mendapatkan kursi makan kayu dengan tenda atau di area teras dengan meja makan disertai sofa yang sangat nyaman. di sisi utara kita akan melihat adalah kolam yang melebar dengan model infinity pool. cukup nyaman buat saya ketika menikmati santapan makan sarapan pagi.

photo : riviwer.com
sejak malam hingga pagi saya tidak berhenti mendengar suara jangkrik. mendengar suara alam dan melihat pemandangan gunung tangkuban prahu yang hijau benar - benar memanjakan saya. tapi  ada beberapa hal yang perlu ditambahkan atau sekedar diperbaiki. seperti misalnya saat masuk gerbang hotel, harusnya pos keamanan ada tepat di pinggir jalan sehingga memudahkan dalam menyambut tamu atau menyeberangkan mobil tamu karena lokasi gerbang hotel ada di belokan yang menanjak sehingga ada potensi blind spot saat ada kendaraan dari arah lawan.  saya yakin kamar tidur juga kurang kedap suara dan setelah saya cari, ternyata pintu kamar bagian bawah masih ada space sekitar 1 cm sehingga suara di koridor hotel saat ada orang yang mengobrol atau berjalan sangat terdengar. kemudian di kamar saya suara exhaust cukup berisik dan tidak ada hair dryer. untuk toiletries khususnya sikat gigi, saya tidak suka, sangat tidak suka dengan model sikat gigi ini karena keras sehingga gusi saya berdarah. cobalah menyediakan sikat gigi yang lebih manusiawi.

photo : riviwer.com
overall saya puas sih menginap di hotel ini walaupun cuma semalam. untuk pengalaman menginap di hotel moscato Lembang saya memberikan bintang :


ini hanyalah sekedar opini pribadi saya saja karena memang masih diperlukan beberapa peningkatan. untuk fasilitas gedung, hotel moscato Lembang ini adalah salah satu yang terbaik dari beberapa hotel yang pernah saya singgahi di wilayah Lembang mulai dari Subang sampai Bandung. saya tetap akan merekomendasikan hotel ini jika ada kerabat atau keluarga yang mencari tempat singgah di wilayah Lembang. sukses terus untuk hotel moscato Lembang. oh ya sekedar informasi, saat tulisan ini dibuat, hotel moscato Lembang sedang mengadakan lomba foto. informasi lengkapnya bisa dicek di instagram mereka @moscatohotel.

Lokasi Google Maps : Hotel Moscato Lembang

Post a Comment

0 Comments